blackcobra18

GITAR DAN KOMPONEN

Unknown | 13:33 |
Posting kali ini membahas tentang bagian-bagian dari gitar listrik, terkadang banyak orang yang suka memainkan alat musik tsb tanpa mengetahui jenis dan fungsi bagian-bagiannya.Ok langsung saja, yaitu :

Body, bodi / badan gitar sudah pasti lazimnya terbuat dari kayu, ada beberapa jenis kayu yang biasa dipakai gitar dan jenis kayu tersebut biasanya mempengaruhi dari karakter suara gitar tersebut, diantaranya : ALDER dengan karakter kayu yang ringan dengan menghasilkan tone yang ringan, MAHOGANY dengan karakter kayu yang agak lebih berat dan bercorak agak kemerahan dengan menghasilkan tone yang cenderung bridge dan sustain yang baik, WALNUT dengan karakter kayu yang lebih berat dari MAHOGANY, SPRUCE dengan karakter suaranya yang empuk dan biasanya jenis kayu ini sering dipakai pada gitar klasik elektrik, dan masih banyak lagi untuk jenis kayu bodi gitar.

Body
Neck, berfungsi untuk meletakkan Fretboard, Tuning Machine dan Headstocks, biasanya bahan baku kayu untuk Neck memakai kayu Maple karena selain kuat jenis kayu ini lebih mudah diatur kelenturannya.

Neck
Headstock, bagian yang berfungsi untuk menahan senar dan Tuning Machines, biasanya setiap pabrikan gitar mempunyai ciri khas tersendiri untuk model Headstock nya, sehingga memudahkan orang untuk mengetahui merk gitar tsb.

Head Stock
Pickups, Alat untuk mendeteksi getaran senar dan mengubahnya dari energi mekanis ( gerakan ) menjadi energi listrik untuk kemudian menghasilkan suara yang dikonversi oleh Amplifier.

Pickups
Finger Board, berfungsi untuk menanam Frets untuk membagi wilayah nada.

Finger Board
Bridge, pengikat / penahan senar ke badan gitar.

Bridge
Frets, logam melintang yang terletak di Fingerboard yang berfungsi untuk membagi wilayah nada.

Frets
Nut, berfungsi untuk mengatur penempatan gitar supaya konsisten pada tempanya, untuk beberapa merk gitar terdapat pengunci pada Nut supaya stabil tingkat kelenturan senar.

Nut
Tuning Machines, berfungsi untuk menyetel senar pada gitar sehingga menghasilkan suara yang diinginkan.

Tuning Machines
Volume Control dan Tone, berfungsi untuk mengatur volume dan pengaturan tingkat suara bass dan treble sound gitar.

Volume Control & Tone
Pickups Selector Switch, berfungsi untuk memilih pickup mana yang akan diaktifkan untuk menghasilkan variasi suara yang diinginkan, biasanya semakin selector keatas maka pickup terluar yang akan lebih menghasilkan suara dengan jelas.

Pickups Selector Switch
Bar / Tremolo / Whammy Bar, berfungsi untuk menaikkan atau menurunkan nada yang berbentuk tungkai besi, terdapat dua jenis untuk bar yaitu Bent Down Tremolo ( hanya menurunkan nada ) dan UpDown Tremolo ( menaikkan dan menurunkan nada ).

Bar / Tremolo / Whammy Bar
Output Jack, berfungsi untuk menyambungkan gitar ke amplifier atau peralatan elektronik lainnya.

Output Jack
Strap Pin dan End Pin, berfungsi untuk mengikat selempang ( strap ) gitar supaya bisa dimainkan sambil posisi duduk atau berdiri.

Strap
Dan yang terakhir tentu saja,

Senar, berfungsi untuk menghasilkan suara yang terbuat dari baja / nilon.

String / Senar

(berbagaisumber)***